
Hati menguasai tubuh ini, lewat alam bawah sadar, menggiring kaki dan tanganku untuk melajukan mobil ke tempat ini. Ketika ku menginjakan rem, seketika sadarku kembali. Ini tempat kenangan kita, dulu.. .Ku parkirkan mobil di lahan kosong sebelah gubuk reyot, keluar dari mobil, kemudian berjalan sedikit, mendaki bukit ilalang. Sampai lah d puncaknya. Tidak terlalu indah, hanya di penuhi ilalang yang mengelilingi satu-satunya pohon yang ada disitu.